-
Bahasa Indonesia
-
English
Oleh: Vincent Gaspersz, Lean Six Sigma Master Black Belt
ASQ CMQ/OE, CQE, CQA, CSSBB
APICS CFPIM, CSCP
IQF Six Sigma Master Black Belt (SSMBB)
RAB-QSA CMSP
Kreativitas (Creativity) dan Inovasi (Innovation) merupakan dua kata yang populer dalam manajemen. Sering diucapkan orang bahkan menjadi nasehat dari manajemen organisasi kepada semua karyawan agar menjadi kreatif dan inovatif, ucapan dari dosen kepada mahasiswa agar kreatif dan inovatif, pidato pejabat pemerintahan kepada rakyat agar menjadi kreatif dan inovatif. Tetapi tahukah kita bahwa kreatif dan inovatif BUKAN sekedar diucapkan atau dibahas dalam pertemuan/seminar/ruang kuliah, dll TETAPI harus dipraktekkan dan menjadi kultur dari suatu organisasi.
Kreativitas (Creativity) adalah proses untuk mencari ide-ide baru dan imajinatif untuk suatu perubahan ke arah yang lebih baik. Kreativitas ditandai oleh kemampuan untuk melihat sesuatu dalam cara-cara baru, untuk menemukan pola yang tersembunyi dalam suatu fenomena, membuat hubungan antara fenomena yang ada, dan untuk menghasilkan solusi.
Sedangkan Inovasi (Innovation) merupakan aplikasi atau penerapan solusi yang lebih baik yang memenuhi persyaratan baru, kebutuhan pasar yang ada, dan lain-lain. Inovasi dicapai melalui menciptakan proses baru atau mengubah proses menjadi lebih efektif dan efisien, menciptakan produk baru atau memodifikasi produk yang ada, menciptakan pelayanan baru atau memodifikasi pelayanan yang ada, dan seterusnya. Kata-kata seperti: lebih baik, lebih murah, lebih efisien, lebih efektif, lebih produktif, lebih cerdas, lebih cepat, dll merupakan kata-kata tentang inovasi yang HARUS dipraktekkan dan direalisasikan, BUKAN sekedar diucapkan sebagai kata-kata klise yang bersifat normatif saja.
Measuring The Level of Organizational Creativity and Innovation
By: Vincent Gaspersz, Lean Six Sigma Master Black Belt
ASQ CMQ/OE, CQE, CQA, CSSBB
APICS CFPIM, CSCP
IQF Six Sigma Master Black Belt
RAB-QSA CMSP
Creativity and Innovation are two popular words in management. They are often said and even become: the advices of management organizations to all employees to be creative and innovative, the greetings of the professors to the students to be creative and innovative, the speeches of government officials to the people to be creative and innovative. But do we know that creativity and innovation are NOT just meant to be spoken or discussed in meeting/seminar/lecture hall, etc.? INSTEAD They must be practiced and become the culture of an organization.
Creativity is imaginative process to seek new ideas for a change towards the better. Creativity is characterized by the ability to see things in new ways, to find hidden patterns in a phenomenon, to make the connection between existing phenomena, and to generate solutions.
Whereas, Innovation is a better application of the solution that meets the new requirements, existing market needs, etc. Innovation is achieved through creating new process or changing current process to be more effective and efficient; creating new product or modifying existing product; creating new service or modifying existing service; and so on. Words, such as: better, cheaper, more efficient, more effective, more productive, smarter, faster, etc., are words about innovation that must be practiced and realized, NOT just merely be spoken as normative clichés.